Tegaskan Sebagai Sentra, Kalasan Gelar Festival Dawet - Jogja Berkabar
Berita

Tegaskan Sebagai Sentra, Kalasan Gelar Festival Dawet

Bagikan:

Kapanewon Kalasan Kabupaten Sleman gelar Festival Dawet. Festival tersebut digelar di halaman kantor Kapanewon Sleman digelar Sabtu (9/3/2024) mulai dari jam 07.00 WIB hingga jam 15.00 WIB.

Rangkaian kegiatan ini dimulai dari senam pagi, lomba paduan suara, fashion show dan drumband yang melibatkan segala usia warga kapanewon Kalasan. Kegiatan ini berlangsung meriah dan disambut antusias warga.

Ketua Forkom UMKM Kalasan, Atik Nurhayati menjelaskan selain dalam rangka memperingati hari ulang tahun Forum Komunikasi UMKM Kalasan yang ke 6, acara ini juga menandaskan jika Kalasan merupakan sentra dawet di DIY. Seperti diketahui, banyak penjual dawet terkenal di Kalasan.

“Sekitar 17 UMKM yg membuat dan menjual produk dawet turut memeriahkan acara ini dengan memamerkan produk dan keunggulan masing-masing dawet buatan mereka,” kata dia.

Pada kesempatan yang sama, pemerintah Kapanewon Kalasan juga mencanangkan dawet khas kalasan, ‘Dawet Sari Kalasan’. Ke depan seluruh pelaku UMKM di kapanewon Kalasan diharapkan menggunakan nama tersebut untuk terus menciptakan branding baru untuk produk UMKM satu ini.

Untuk memeriahkan acara tersebut, mereka juga memberikan produk dawet secara gratis kepada pengunjung dan peserta acara acara. Dengan event tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh warga kapanewon Kalasan Sleman.

“Dengan acara ini kami harapkan dawet Kalasan semakin dikenal,”tambahnya.

Dia menambahkan Festival Dawet ini juga sebagai bentuk melestarikan salah satu minuman tradisional kepada generasi muda di Kalasan. Harapannya generasi milenial ini tidak larut dengan kemajuan zaman yang terkadang membuat kuliner setempat terpinggirkan.